OK. TJABE POEJANG DESA WONOCOYO
Eko Mrg 11 Agustus 2018 03:02:42 WIB
Telah menjadi rahasia besar kita bersama bahwa kehadiran seni dan budaya asing berhasil menggempur habis-habisan seni budaya kita. Sebut saja Brake Dance, yang masuk ke Indonesia sekitar awal Tahun 90 an. Berapa banyak pemuda dan pemudi kita yang kemudian gandrung dengan tari patah-patah yang kerap dipamerkan di pinggiran jalan itu. Kemudian dewasa ini adalah media sosial dengan sederet permainan game onlinenya. Warung-warung kopi dan tempat mangkal lainnya dipenuhi dengan anak-anak muda kita yang begitu serius dengan gadgetnya. Saking seriusnya seakan tak peduli dengan sekitarnya. Dan itu bisa menghabiskan waktu berjam-jam. Mereka dekat tapi jauh.
Kondisi ini tentu cukup memprihatinkan bagi kita. Berangkat dari keprihatinan tadi; Pemerintah Desa Wonocoyo mencoba "menyandera" beberapa pemuda dan pemudi Desa untuk dikenalkan dengan musik Keroncong. Dibelikan alat, didatangkan pelatih dan tentu saja diberdayakan.
Alhasil, sebuah gorup Orkes Keroncong terlahir. OK Tjabe Poejang namanya. Unik? Tidak juga. Karena sebagai orang jawa tentu kita sudah akrab dengan istilah tjabe poejang (baca: cabe puyang). Sebuah ramuan jamu tradisional yang terdiri dari racikan Jinten, Keningar, Adas, Cabe dan Lempuyang. Dipercaya sebagai jamu yang bisa membantu menghilangkan demam, pegal linu, kesemutan, kecapekan dan melancarkan peredaran darah. Sehingga tubuh menjadi lebih bergairah dan semangat dalam menjalankan aktivitas.
Harapannya, semoga OK Tjabe Poejang semakin berkembang sebagai wahana untuk turut melestarikan budaya kita yang adiluhung.
Anda ingin mendengarkan alunan aransemennya yang mengelus kalbu? Silahkan hubungi Pimpinan OK. Tjabe Poejang, Pak Suratno, No Hape : 0823-3083-9520
Ditunggu ya...
Komentar atas OK. TJABE POEJANG DESA WONOCOYO
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah pengunjung |
- MENJAGA PURBA TERSISA DARI ANCAMAN KEPUNAHAN
- MENJAGA NGUMBUL TIRTA UNTUK KEHIDUPAN
- AKSI MITIGASI TIGA PILAR DESA WONOCOYO “DILARANG MANDI DI LAUT”
- FASILITASI PUPUK BERSUBSIDI UNTUK PETANI
- RUMAH KECIL YANG INDAH UNTUK MBAH MISKAM
- MEDIASI AKTE KELAHIRAN UNTUK ANAK SEKOLAH
- RHIZOPHORA MUCRONATA UNTUK PANTAI KAMBAL